Kepala Peri Ethan rasanya mau pecah karena anak-anak Silver-A. Seharusnya aku memilih kelas lain saja… Apanya yang unggulan? Kelas ini unggul dalam membuat orang kesal. *** Perburuan hari pertama resmi dimulai. Zhi dan kelompoknya memulai perburuan dari Hutan Musim Dingin. Seluruh daerah di hutan itu tertutup salju. Lux sudah mengomeli Ailee sejak tadi karena gadis itu yang memilih wilayah ini untuk pertama kali dijelajahi. Alasan gadis itu memilih lokasi ini pun sangat konyol; dia ingin bermain salju. Maka, ketika melihat si pemilik elemen angin itu tertawa bahagia sambil bermain bola salju, dia jadi semakin kesal. “Hei, Gabo! Apa kau lupa tujuan kita di sini?” “Aku juga tahu itu bukan untuk wisata,” kata Ailee, yang masih fokus membuat boneka salju tanpa menatap Lux. Kesal, Lux men

