Harumi menatap Gin yang tengah tertidur di sofa bersama Alea. 30 menit yang lalu ia menitipkan sang anak pada sang suami agar menghirup udara segar dan terkena sinar matahari di halaman selama ia membersihkan kamar, nyatanya mereka berdua malah kembali tertidur di sofa dengan tv menyala. “Mas! Disuruh jemur Alea, malah tidur!” tegur Harumi sambil memeluk suaminya dan menciuminya gemas. “Aku ngantuk banget…,” jawab Gin perlahan dengan mata tertutup dan kembali memeluk Alea. Harumi segera meraba-raba tubuh suaminya. “Kamu mulai gemuk nih mas, aku mulai merasa tidak bisa menemukan otot-otot perut kamu yang biasanya keras,” gumam Harumi sambil terus mengecek dan meraba tubuh Gin liar. “Aku memang lagi gemukan karena dua bulan ini aku nge gym seadannya dan ikut makan banyak gara-gara

