Chapter 68 Damien perlahan membuka matanya, mengerjap beberapa kali untuk menyesuaikan diri dengan cahaya lembut yang menerangi ruangan. Langit-langit putih di atasnya tampak asing. Kepalanya masih terasa berat, seolah beban tak kasat mata menekan pelipisnya. Samar-samar, suara percakapan terdengar dari ujung ruangan. Ia tidak mengenali suara pria yang berbicara, namun telinganya menangkap suara lembut yang ia kenal, Dona. "Apa dia baik-baik saja, Dok?" Suara Dona terdengar penuh kekhawatiran. "Kondisinya stabil. Tidak ada cedera serius, hanya kelelahan dan kurang istirahat. Itu penyebab dia pingsan," jawab pria itu, yang tak lain adalah dokter yang merawat Damien. Damien mencoba menggerakkan tubuhnya, merasakan nyeri di beberapa bagian. Pandangannya semakin jelas, memperlihatkan pema

