Siang ini, Delwyn akan kembali ke London sesuai jadwalnya. Dan saat ini, ia telah berada di bandara pribadi milik keluarganya bersama kedua orang tua dan Aldrich. “Apa tidak bisa kamu di salah satu tempat saja? Mommy khawatir melihatmu yang terus bolak-balik begini. Bagaimana kalau kamu sakit karena kelelahan? Atau terjadi sesuatu padamu saat di pesawat,” bujuk Macy sembari menggenggam kedua tangan Delwyn. “Mommy tahu kalau El tidak bisa melakukannya. El harus bekerja di sana. Ada beberapa pekerjaan yang harus El lakukan sendiri,” ujar Delwyn. “Kamu menetap saja di sana,” usul Macy. “Tapi, El tidak bisa pisah lama-lama dari Mommy,” ujar Delwyn. “Kalau begitu, kamu menetap di sini saja,” ucap Macy. “Kalau Mommy mau El menetap di sini, Mommy minta Daddy pindahkan saja perusahaannya ke

