Bel nyaring berdering memenubi seluruh sudut sekolah, menjadi penanda jam pelajaran akan segera dimulai. "Sialan." Seru Kiesza yang berlari mendekati gerbang yang sedang ditutup oleh satpam. "Eh, eh pak. Duh jangan ditutup dulu." Teriaknya dengan tangan menggapai-gapai di udara, entah apa faedahnya. Entah kenapa disaat seperti ini rasanya gerbang sekolahnya semakin jauh. "Pak, huhh... Buka kek, aku kan ga telat banget." Ucap Kiesza sembari susah payah mengatur nafasnya yang tersegal. Sialannya, begitu dia sampai di depan gerbang. Gerbangnya sudah tertutup. "Ga bisa neng, makannya kalo berangkat yang pagi." Ucap si satpam. "Yah pak, saya ke sekolah buat belajar buat apa pagi-pagi udah sampe sini. Mau ngepel lapangan?" Balas Kiesza. "Ayolah, hargai sedikit usahanya aku. Udah cape-cap

