Eva tidak tahu dari mana kedua orang tua dan kakaknya bisa tahu tempat tinggalnya saat ini. Kedatangan mereka tentu saja mengejutkan Eva yang baru saja selesai memasak. Mamanya berniat untuk membawa Eva pulang. Namun, wanita itu tidak mau pulang. Ia sudah sedikit nyaman berada di apartemen ini terlebih lagi ia bisa dekat dengan Juan, orang yang selama ini membantunya. Diam-diam, Eva sudah menyimpan rasa untuk Juan. Selama ini pria itu selalu bersikap baik padanya dan membuat Eva mulai berpikir jika Juan juga diam-diam menyimpan rasa untuknya. Jika tidak, mengapa pria itu mau mengantar dan menuruti keinginannya selama mengandung. Hal inilah yang membuat Eva berat untuk meninggalkan apartemen dan Juan. Kedatangan kedua orang tuanya pun tidak ia sangka. Sudah ia katakan beberapa kali j

