Setelah selesai makan siang bersama, Arnold pun berniat ingin mengunjungi sebuah tempat, dan ditemani oleh menantunya. Dia mengungkap keinginannya pada Raikhal saat Melissa sudah pergi meninggalkan ruang makan. "Raikhal, maukah kamu menemani Ayah ke Bogor? Aku ingin mendatangi salah satu toko yang menjual vas-vas antik di sana." Dahi Raikhal mengernyit mendengar permintaan sang ayah mertua, membuatnya tidak bisa untuk tidak bertanya. "Ayah, apakah kamu akan mulai bermain dengan barang antik lagi? Keluarga kita tidak punya banyak uang. Apakah tidak terlalu boros kalau kamu membeli barang antik sekarang?" Arnold tampak berpikir mendengar pertanyaan Raikhal, memang dia sudah tidak bekerja sejak dua tahun lalu karena di PHK dan sejak itulah dia menjadi pengangguran, tidak lagi bisa menghasi