Author POV Anna melihat putrinya termenung di depan televisi. Tatapannya yang kosong menggambarkan betapa banyaknya hal yang mengganggu pikirannya. Anna berjalan perlahan mendekatinya. Ia tak ingin mengagetkan putrinya, sehingga Anna mendehum untuk menunjukkan keberadaan nya. "Mama" panggil Bella menolehnya "Apa sesuatu sedang menggangu mu?" Tanya Anna "Tidak" jawab putrinya sembari menggeleng ragu "Benarkah?" "Em.. ehem.." dehuman Bella membenarkan "Tapi sepertinya yang mama lihat sekarang.. kamu sedang memikirkannya" ujar Anna "Siapa?" "Dia" jawab Anna Bella mengernyit menatap ibunya bingung. "Yang pergi bersama papa mu" jawab Anna membuat Bella mendengus tawa "Apa mama sedang mengajakku bercanda" "Tidak.. mama justru ingin mengajakmu berbicara serius kali ini" tepis Anna d

