“Kereeeen, lain kali lawan sepertu itu lagi ya!” puji Aldo ketika mereka berjalan beriringan menuju pelataran parkir. Masalah tadi telah selesai dengan baik karena Bee bersikeras untuk tidak memperpanjang meski Tasya nampak terpaksa meminta maaf. Kali ini cctv menyelawatkan Bee dan juga terimakasih kepada Aldo yang sudah cepat tanggap dengan otak cerdasnya memiliki ide untuk melepaskan Bee dari masalah. “Tapi aku enggak bermaksud ngelawan,” Bee menyanggah mengungkapkan fakta. “Kalau gitu, kedepannya kamu harus lawan ... sekalipun mereka terluka, Pak Beni lebih berkuasa dan kamu akan selalu terbebas dari masalah!” “Wooow, Kak Aldo lagi ngajarin aku enggak bener?” tuduh Bee dengan mata memicing. Pria itu tertawa kemudian berkata, “Bee, enggak ada salahnya melawan kalau kamu benar ...

