Evelyn benar-benar penasaran dengan apa yang ingin dikatakan oleh pamannya namun tidak jadi karena ternyata pamannya kedatangan tamu dan terpaksa dia harus mengalah dan pergi dari sana terlebih dahulu. Dia menghela nafasnpanjangnya dan akhirnya memilih untuk bekerja saja sambil menunggu pamannya selesai dengan tamunya. Namun karena keasyikan bekerja, dia menjadi melupakan apa yang ingin di katakan pamannya dan bahkan sampai sore, dia buru-buru pulang karena anaknya menghubunginya dan menitip kue saat dia akan pulang. Evelyn pergi ke toko kue terlebih dahulu dan ternyata dia malah bertemu dengan Carly, "Kenapa aku selalu bertemu dengannya." Batin Evelyn menghela nafas panjangnya dan memilih untuk mengabaikannya. Sedangkan Carly yang memang kebetulan juga ada di toko kue karena ulah adi

