Bastian saat ini sedang dalam perjalanan menuju bandara. Ia benar-benar tak memikirkan hal lain selain harus segera sampai di penthouse miliknya untuk mengetahui keadaan Luna. Untung saja tadi Bastian meminta bantuan kepada Isabella untuk meminjamkan jet pribadinya untuk mengantarkannya pulang ke Indonesia selain itu ia akan bekerjasama dengan Isabella untuk bisa mempertahankan kelompok mereka masing-masing. Selain itu Isabella juga ingin Bastian membawa adiknya George Martinez kepada dirinya. Karena dirinya dan juga sang papa yang akan menghukum George dengan tangan mereka sendiri. Mereka benar-benar sudah tak bisa mentolerir tindakan George yang membahayakan kelompok mereka juga. Di tambah lagi adiknya itu menjalin kerjasama dengan kelompok Darkstone yang dari dulu menjadi musuh kelompok

