Rigel tersadar saat mendengar suara kicauan burung, disusul tiupan angin yang menerbangkan dedaunan sekitar. Saat membuka mata, Rigel tercengang karena mendapati dirinya masih di dalam mobil yang posisinya terjungkir balik. Rigel menoleh ke samping, melihat Joanna juga berada di posisi serupa dengannya. Tapi sepertinya Joanna lebih parah karena kepalanya membentur stir kemudi. Rigel baru ingat, jika sebelumnya mobil yang dikemudikan Joanna terguling dari atas tebing ke dasar jurang dan biang keroknya ialah monster kecil pemakan daging yang memiliki bentuk mirip larva serta mulut beringas macam mulut zombi. Jika mengingat kejadian tersebut, emosi Rigel jadi membuncah dan rasanya ingin sekali memborbardir para Micellius tengik itu. Namun, Rigel juga bersyukur karena pada akhirnya bisa te

