Antonio menekan pedal gas semakin dalam. Ia memiliki dua alasan untuk mencari pelampiasan. Pertama ia kesal pada Seruni. Gadis itu sudah mulai menunjukkan taringnya sekarang. Ia mengatakan apa tadi? Urus saya urusannya sendiri! Lihatlah, betapa tidak tau terima kasihnya perempuan itu. Padahal ia bersikap seperti itu demi kebaikan gadis itu sendiri. Bayangkan saja, seorang gadis membuka pakaian seorang laki-laki. Apakah pantas? Mau laki-laki itu mabuk atau pun tidak, tetap saja tidak boleh. Bahkan sebenarnya laki-laki yang sedang mabuk itu lebih berbahaya. Karena apa? Karena nalarnya sedang dalam keadaan shut down alias mati. Bagaimana jika dalam keadaan tidak sadarnya, Xander mengambil keuntungan? Salah siapa coba? Diberi pengertian sampai segamblang itu, gadis tidak tau terima kasih itu m