Daisy merasa bodoh karena telah menerima ajakan Arsya untuk masuk ke apartemennya walaupun hanya untuk minum teh bersama. Terlalu banyak kenangan mereka berdua di apartemen Arsya. Baik kenangan indah mereka, hingga kenangan buruk yang membuat Daisy trauma ketika mengetahui soal perselingkuhan Zola dan Arsya di apartemen ini. Daisy yang sedang duduk di kursi meja makan kemudian menatap Arsya dalam diam. Lelaki itu sedang berdiri di depan kabinet dapur setelah menuangkan air panas kedalam teko teh. Tapi seperti tebakan Daisy, Arsya hanya diam di depan kabinet karena masih bingung hendak memilih teh yang mana untuk Daisy. Daisy akhirnya menghela napas dan berdiri dari duduknya. Ia menghampiri Arsya, berdiri disebelahnya dan mengambil greentea untuk dirinya sendiri, lalu mencelupkannya pad