Moza sebisa mungkin mengabaikan perasaannya. Penyangkalan demi penyangkalan yang Moza lakukan setiap harinya adalah upaya dirinya bertahan dengan pikiran jernihnya. Aku nggak mungkin jatuh cinta pada Mas Andra! Bahkan, sepuluh tahun yang lalu aku nggak kesulitan untuk move-on! Kalaupun dalam kisah singkat kami kemarin aku pakai hati, yakinlah bahwa yang aku rasakan hanyalah perasaan sesaat. Aku hanya merasa sedih karena diselingkuhi oleh Joe, makanya aku semakin terpuruk saat Mas Andra ternyata membohongiku…. Sebentar lagi juga perasaan aneh ini hilang dan aku kembali menjadi Moza yang bahagia seperti biasanya…. Ya, Moza terus menyangkal demi tetap menjaga kewarasannya. Kabar baiknya, Moza mulai disibukkan dengan berbagai aktivitas sehingga bisa membuatnya melupakan segala tentang J

