BAB 36 NEGOSIASI YANG ADIL Talisa bertanya pada Calvin yang sedang membuat mobilnya berdengung seperti jet tempur meluncur di atas aspal. "Kita mau ke mana?" "Pulang!" Baru kali ini Calvin dibohongi oleh seorang wanita yang akhirnya tetap harus dia bawa pulang. Selanjutnya Calvin harus lebih waspada, tidak boleh asal mempercayai ucapan Talisa. Terutama Talisa tidak boleh tahu jika Calvin sudah memberinya banyak harta, karena wanita itu bisa benar-benar nekat kabur bila mengetahui dirinya memiliki ratusan juta dolar. Calvin mengendarai mobilnya seperti setan, jalanan gelap gulita dia anggap seperti sirkuit formula one. Perjalanan yang seharusnya membutuhkan waktu tujuh sampai delapan jam, mereka tempuh tidak sampai empat jam. Begitu sampai kembali di rumah, hari sudah pagi benderang.

