Giving birth memang bukan main-main perjuangannya. Berulang kali Khris memanggil Shilla begitu lirih agar istrinya ini terus mempertahankan kesadarannya, dokter dan perawat yang menanganinya pun meminta Shilla agar berusaha tetap tersadar, dipanggil terus namanya, diminta agar membuka matanya. Hampir 24 jam Shilla berjuang melahirkan. Begitu sudah pembukaan 10, Shilla diminta untuk mengejan. Khris tetap setia menunggui, sesuai janjinya. Lelaki itu tidak kemana-mana, hanya menggenggam tangan Shilla erat, sesekali membisikkan doa di telinga istri yang sangat dicintainya ini. Hingga waktu yang ditunggu-tunggu tiba, ketika suara rengekan pelan dan berujung tangisan kencang terdengar, ada tangis bahagia penuh syukur yang menyertai kelahiran bayi manis berjenis kelamin perempuan ini. Yang be

