Rencana menikmati hari minggu dengan beberes rumah kemudian rebahan sepanjang hari, kali ini hanyalah impian belaka. Jam delapan pagi Kayla telah menapakkan kakinya di lobby apartemen Pacific Place demi memenuhi perintah Bapak Agastya Pramadana untuk mengurus masalah dapurnya. Kayla telah berada di depan pintu unit yang ditempati Agastya, memasukkan kode password sesuai petunjuk Agastya, kemudian segera masuk. Kayla memindai isi apartemen Agastya dan diam-diam berdecak kagum. Dari segi warna, apartemen ini maskulin sekali, abu-abu. Namun di sana-sini dikombinasi dengan sedikit tosca dan krem. Designer ruangan ini pintar menghidupkan warna. Ruang tamu dan ruang keluarga letaknya bersisian, namun karena ruangan apartemen berkamar tidur tiga itu cukup luas, jadi kesannya tidak menjadi se

