Hari ini adalah pertemuan para Petinggi Keluarga Mafia Roulette, Felica sudah menanti hari ini dimana ia akan bertemu dengan White. Ia ingin berbincang dengan manusia ular itu, sudah lama White tidak bertemu dengan dirinya. Atau pria itu sengaja menghindarinya? Felica hanya menggelengkan kepalanya untuk berpikir positif tentang pria itu. Kedua kakinya melangkah dengan riang di ikuti para Eksekutif menengah yang berjalan di belakangnya. Langkahnya terhenti saat melihat White yang datang menyeret Chaeri memasuki aula pertemuan. Felica tersenyum lebar kala melihat White yang sudah datang, dengan cepat ia berlari lalu langkahnya berhenti tepat di depan pintu yang seidikit menutupi sebagian tubuhnya. "Papa," White mulai bersuara sambil menarik lengan Chaeri. "Ada apa kau datang membawanya?"

