Alin sebenarnya tidak mau bertemu dengan Ganendra, Candrama, Gatra Candrama dan juga Vivian karena malu. Sudah beberapa hari bahkan Alin memilih berada dirumah alih-alih keluar seperti biasanya ke cafe untuk sekedar menikmati suasana cafe dengan segelas minuman. Alin saat ini membaringkan tubuhnya diranjang sambil bermalas-malasan namun ketukan pintu membuatnya segera bangun dan membuka pintu kamarnya. Sosok wanita parubaya calon mertuanya itu tersenyum manis menatap Alin. "Apa kabar menantu Mami," ucap Vivian. "Buruk Mi," ucap Alin dan ia kemudian membuka pintu kamarnya selebar mungkin dan meminta Vivian untuk segera masuk kedalam kamarnya. Vivian tersenyum melihat Alin dan ia duduk disamping Alin yang saat ini duduk diranjangnya. "Bantuin Mami masak dan kamu antar makanannya ke Rumah