Gauri membawa secangkir kopi ke depan televisi, berniat menonton pagi ini. Sudah lama tidak update cerita terbaru di dunia hiburan. Dia tidak suka berita, tidak juga suka drama. Dia hanya suka menonton update terbaru dari artis-artis favoritnya. Baru saja memutar beberapa siaran, dirinya sudah bosan, lantaran rata-rata yang disiarkan pagi ini adalah berita. Tiba-tiba Pak Haris datang membawa koran. "Bagaimana rencana kalian, apa sudah menyebar undangan?" Gauri mengalihkan perhatian pada ayahnya yang kini sudah mengambil tempat duduk sejajar dengannya. "Belum, Ayah. Baru rencana mencetakknya hari ini," sahut Gauri yang kemudian matanya kembali beralih ke televisi. Mengganti lagi siaran yang ia tonton. "Jangan hanya lihat gosip, sesekali nontonlah berita biar kamu tahu bagaimana duni