Pagi ini rencananya Mahawira, Arinda dan Arumi beserta pengasuh Arumi akan kembali ke Jakarta. Bulan madu singkat mereka usai dan Mahawira harus segera kembali bekerja. Arinda sejak kemarin berusaha menghubungi Sonia, namun ponsel Sonia tidak aktif dan itu membuatnya khawatir. Ternyata ponsel Sonia saat ini berada ditangan Mahendra, Sonia masih saja tidak diperbolehkan menggunakan ponselnya. Untung saja Wira masih bisa menanyakan kabar Sonia dengan menghubungi Mahendra. Arinda tidak habis pikir dengan pasangan aneh Sonia dan Mahendra. Jika Mahendra mencintai Sonia, harusnya Mahendra memperlakukan Sonia dengan baik seperti Wira yang selalu menujukkan rasa sayangnya pada dirinya. "Mas, kalau Oma menanyakan keberadaan Sonia padaku, aku harus jujur atau bagaimana Mas. Oma pasti akan marah kal

