Liona masuk ke dalam kamar putrinya. Dia akan membujuk Yovelyn untuk keluar dari dalam kamar. Dan memberitahu pada Yovelyn siapa ayah dari gadis itu. Agar Yovelyn tidak diejek oleh teman-temannya karena tidak memiliki ayah. “Yovelyn, kamu sampai kapan akan marah pada Mama? Mama ingin mengenalkan kamu pada seseorang, yang tak akan membuatmu diejek olehnya,” ucap Liona. Yovelyn melihat pada Liona dan mengerjapkan matanya beberapa kali. Dia penasaran, ibunya akan mengenalkan dirinya pada siapa. Apakah pada ayahnya. Dan apakah salah satu pria di bawah tadi adalah ayahnya? “Ayah? Apakah diantara pria di bawah?” tanya Yovelyn diangguki oleh Liona. Liona akan mengenalkan Yovelyn pada Arka. Agar putrinya ini tahu siapa ayahnya. Dan tidak marah-marah dan kesal lagi, karena diejek tidak memi

