Ren merangkul Arumi erat dan menciumnya gemas saat mereka akhirnya sampai di salah satu Mall di Jakarta. Mereka baru saja mengantarkan Admadireja pulang dan sebelum kembali kerumah Ren dan Arumi ingin menghabiskan waktu untuk makan malam berdua di Mall. Saat tengah makan berdua, terlihat Arumi dan Ren tampak sangat bahagia, mereka bercanda dan bertukar cerita dan tertawa terbahak-bahak menertawakan satu sama lain. “Mas! Udah ah, bercandanya! Perutku sakit! Sebentar lagi aku pasti ngompol!” keluh Arumi sambil mengambil nafas karena merasa paru-parunya kosong tak berudara habis untuk tertawa. Ren segera menghempaskan tubuhnya di sofa restoran ikut mengambil nafas seraya berkata, “Aku sudah lupa kapan terakhir kali aku tertawa lepas dan puas seperti ini.” Mendengar ucapan suaminya Arum

