"Kenapa mukanya ditekuk gitu?" Billy menatap heran wajah Nindy yang baru saja terpampang di layar ponselnya. Billy baru saja melakukan panggilan vidio setelah dia selesai makan malam. Sore tadi, setelah pulang kerja, Billy langsung mengantar Nindy pulang. Rencana mereka untuk makan malam bersama tiba-tiba terpaksa dibatalkan karena kekasihnya itu mengatakan kalau dirinya ada urusan mendadak dengan teman dekatnya. "Lagi kesel sama siapa?" tanya Billy lagi. Nindy terlihat menghela napas panjang dan tidak lama kemudian dia merebahkan tubuhnya di ranjang dengan wajah yang masih tertuju pada kamera ponselnya. "Nggak kesel sama siapa-siapa. Aku cuma lagi capek." Padahal, dia masih terbawa emosi akibat bertemu dengan Shela sore tadi. Bagaimana tidak kesal, dugaannya selama itu ternyata bena

