Happy Reading Ballroom mewah Hotel Mirabelle malam itu berkilau di bawah pantulan lampu kristal. Musik jazz lembut mengalun, para tamu berdandan elegan dengan setelan terbaik mereka. Tapi semua mata tertuju pada satu sosok — keluarga muda yang menjadi bintang malam itu. Mobil hitam panjang berhenti di depan karpet merah. Dari dalam, Kania turun dengan anggun. Gaun panjangnya berwarna biru muda berpotongan modest, dipadu dengan hijab satin lembut senada. Beberapa helaian renda di bagian manset dan kerah memberi sentuhan manis tanpa berlebihan. Ia tampak memesona, memancarkan aura lembut dan bersahaja — tipikal perempuan yang tak hanya cantik, tapi juga menenangkan. Di pelukannya, Baby Vincent yang baru berusia tiga bulan tampak begitu menggemaskan dengan setelan mini tuxedo putih dan t

