Lewat jam makan malam, Selena dan Davin sedang menonton tayangan pertandingan bulu tangkis di televisi. Dengan posisi kepala Selena berada di pangkuan Davin. Mereka berdua menonton pertandingan sambil makan makanan kecil. Sesekali lelaki itu menyempatkan diri membelai rambut panjang istrinya. Melihat Selena yang manja membuat Davin gemas. Dia juga terkadang menarik pipi atau hidung wanita itu untuk menunjukkan rasa gemas. "Sayang, gimana perasan kamu setelah mama berubah seperti tadi? Aku lihat kamu bahagia banget, tapi aku pengen tau, gimana perasan kamu yang sebenarnya." Selena yang tadinya menghadap ke arah televisi beringsut menghadap ke arah Davin. "Tentu saja setelah sekian lama aku kehilangan kasih sayang mama, momen tadi terasa sangat berharga buatku. Bisa meluk mama lagi set

