Minggu pagi Maura tiba di Universitas Indonesia untuk melakukan shooting, ia selalu datang tepat waktu di setiap harinya. Tepat pukul 09.30 wanita itu sudah selesai make up dan saat ini siap untuk take. Seperti biasanya kecantikan Maura selalu membuat Irfan terpesona, tidak hanya Irfan, ada banyak pria yang mengagumi sosok Maura yang baik dan juga cantik. Sebelum take Irfan menyempatkan waktu untuk datang menghampiri Maura di set, walau saat itu kamera sudah on karena hanya tinggal menunggu kedatangan Nikita yang saat ini masih make up di ruangannya. "Ra, nanti kan kita break sore, kamu mau nggak jalan sama aku?" tanya Irfan tanpa berbasa-basi dan pertanyaan itu dapat terdengar oleh pemain lainnya yang sudah berada di set. "Semuanya break sore atau cuma aku aja, Mas?" "Semuanya, in

