Natasha masih berusaha membebaskan diri dari tangan Alex yang membopong tubuhnya. Tapi, Alex begitu kuat memegang hingga langkahnya berhenti di ruang televisi. Perlahan lelaki itu menurunkan Natasha di sofa. Masih tersenyum penuh misteri, Alex lalu mundur dan memilih duduk di sofa yang sama dengan asistennya itu. Semua sikap Alex benar-benar mencurigakan menurut Natasha. Gadis itu melihat hal tersebut sangatlah tidak masuk akal. "Kenapa? Apakah aku tidak boleh duduk di sini?" tanya Alex di saat Natasha masih terus menatapnya. "Ehm, tidak ada apa-apa." Natasha menjawab gugup. "Benarkah? Tapi, kenapa kamu terus melihat ke arahku seolah-olah aku tidak boleh duduk di dekatmu." "Ah, eh, saya tidak bicara seperti itu." "Kamu memang tidak bicara apa-apa, tapi tatapan kamu mengatakan d

