"Apa mau kalian?" Bentak Asley ketika merasa rombongan di depannya tak memiliki niat baik. "Brother Senior Gregor." Sasha terlihat ketakutan, dan bersembunyi di belakang Gregoric. Sementara Gregoric tak memberi jawaban, dia hanya menatap kearah rombongan yang di pimpin oleh seorang pemuda bernama Lagor Estrabat di hadapannya. Tatapan Gregoric dingin, niat bertarung terpancar dengan jelas bagi siapapun yang melihatnya. Lagor Estrabat adalah tuan muda dari House Estrabat, salah satu House besar di Glaire Empire saat ini. Ketika House Alknight menurun posisinya akibat bencana Demonic Beast beberapa dekade yang lalu, House of Estrabat adalah salah satu House yang mendapat keuntungan dari bencana tersebut. Dengan cerdas House ini memanfaatkan situasi kacau akibat bencana, hanya menurunkan K

