Rey tidak menyahut, pria itu hanya menatap punggung Raina yang kini sedang berjalan menuju ke lantai atas. Gee sedang berjalan menuju ke ruangan utama, pria itu berdiri di sisi Rey untuk menyerahkan sesuatu. “Presdir, tadi Andreas menyerahkan ini. Dia meminta saya untuk menyampaikan pada Anda.” Ucapnya pada Rey seraya menyodorkan sebuah amplop berwarna cokelat. Rey segera membuka amplop tersebut untuk melihat isinya. Pria itu melihat foto-foto Imelda dan Antoni di masa lalu. Di sana ada sebuah surat yang ditinggalkan Antoni untuk Rey. “Putraku, aku menitipkan surat ini pada Andreas karena hanya dia yang bisa aku percaya. Kamu putraku dengan Imelda,” selanjutnya Antoni menceritakan semua kejadian yang terjadi di kediaman tersebut. Antoni menyebut tindakan kejam yang dia lakukan selama

