Alpha meloloskan satu tawanya setelah mendengar Willa bercerita semua hal tentang masa lalu dengan amarah. Wanita tua itu, terlihat benar-benar membenci Alina ketika menyebutkan nama ibu Qai itu. “Jadi, intinya Qai itu anak haram?” tanya Alpha menarik kesimpulannya sendiri. “Ibunya selingkuh, karena itu, Oma usir dari rumah ini?” “Ya!” jawab Willa singkat lalu berdiri karena hendak beranjak dari ruangan yang sudah sangat terasa panas itu. “Jadi, jangan tanyakan apa-apa lagi ke Oma, karena kalian sudah tahu semuanya dan itulah yang terjadi di masa lalu.” “Kalau gitu, kita gak perlu takut kalau dia minta tes DNA, kan?” Hera berceletuk sembari berdiri dari tempatnya. “Kalau kita memang ada di pihak yang benar, ayo kita terima tantangannya. Kita tes DNA dan semua kesalahpahaman ini selesai.

