Sore itu mereka habiskan dengan bersepeda di taman. Runa benar-benar bahagia. Apa lagi melihat Chad terus tersenyum. "Terima kasih, sudah memberikan aku sore yang sangat indah." Runa memeluk lengan Chad. Mereka sedang duduk berdua di kursi taman. Balon sudah habis mereka bagikan ke anak kecil yang mereka temui. Mawar di buket bunga juga habis mereka bagikan kepada para wanita yang ada di taman. Tersisa boneka panda di dalam pelukan Runa. Tiba-tiba seorang bocah lelaki kecil usia sekitar tujuh tahun berlari mendekat ke arah mereka. "Aunty, adikku menangis ingin boneka milik Aunty. Bolehkah aku meminjam boneka Aunty untuk adikku?" Mata bocah itu menatap penuh harap ke mata Runa. Runa, dan Chad melayangkan pandang ke arah yang ditunjuk anak itu. Seorang bocah perempuan balita tampak men