Tiga orang anak buah Arveno kini berdiri di hadapan pria itu. Mereka membawa banyak sekali bukti-bukti yang mereka kumpulkan selama satu minggu terakhir. Bukti-bukti ini adalah bukti foto-foto yang diberikan oleh Kinanti serta video yang sudah jelas pelaku di dalamnya jelas bukan Arveno. Wajah pria itu langsung mengeras. Arveno bangkit dari tempat duduknya kemudian memerintahkan mereka bertiga untuk membawanya ke gedung di mana orang-orang yang terlibat dalam foto, video, serta teror yang dialami oleh Kinanti juga ditangkap. Arveno baru mengetahui dari anak buahnya hari ini jika calon istrinya ternyata seringkali mendapatkan teror beberapa waktu belakangan ini. Lebih parahnya lagi sudah beberapa kali Kinanti hampir dicelakai oleh orang tak dikenal. Padahal Arveno sudah berusaha un

