Kriss sendiri memutuskan untuk ke bendungan saat tidak orang yang berkunjung bukan tanpa alasan. Akan sangat bahaya jika mereka melakukan itu di saat ada orang di sana. Kriss tidak mau korban berjatuhan lagi. Hari itu, mereka hanya berdiam diri di penginapan. Tidak ada hal seru yang dapat dilakukan. Dea kembali berkutat dengan tab dan buku tulisnya. Tiffany sibuk dengan ponselnya, sedangkan Kriss berulang kali menggonta-ganti siaran televisi. Dea melepas kacamatanya, menaruh di tempat kacamata. Merapikan kertas yang berantakan karenanya menjadi satu. Perempuan itu berdiri dengan tab, buku, kertas jurnal, dan alat tulis ia bawa di pelukan di dadanya. Tiffany yang menyadari pergerakan itu lantas mengangkat wajahnya dari gawai. Melihat Dea yang membawa semua peralatan itu membuat Tiffany t

