"Lo... buka isi amplopnya?" "Menurut lo, gimana gue bisa sampe tahu?" Pelangi balik bertanya pada Meisya. "Jelasin sama gue, Sya. Gimana kejadiannya? Dan siapa ayah dari anak yang lo kandung, Sya? Kasih tahu gue, biar gue hajar orangnya!" ucap Pelangi berapi-api. Dia memang kecewa dengan sikap Meisya padanya. Tapi dia tidak terima saat tahu Meisya hamil di luar nikah. Feeling-nya mengatakan kalau Meisya diperkosa atau terpaksa melakukannya. Pelangi tidak yakin jika Meisya yang menyerahkan tubuhnya begitu saja pada seseorang. "Nggak usah sok perhatian sama gue!" sungut Meisya. "Gue nggak akan jelasin apa pun sama lo.” "Sekarang gue minta, lo pergi dari sini!" Meisya merasa tak pantas jika dikasihani Pelangi. Dia merasa malu. Pelangi harus segera pergi dari sini. Kalau tidak, pertahananny