Sampai lima tahun kemudian, Tristan tidak juga bisa menemukan di mana Seina berada, Dia menghabiskan hari-harinya untuk bekerja dan mencari Seina, dia sudah sangat mencintai Seina dan ingin Seina kembali padanya. "Di mana kau, Sayang." Gumam Tristan memandangi fotonya bersama Seina, dia menghela nafas panjangnya, entah di mana Seina sekarang namun dia benar-benar merindukannya dan merasa bersalh padanya, andaikan waktu bisa di putar kembali, mungkin dia akan mengatakan rencananya dulu kepada Seina agar dia tidak salah paham dan akhirnya meninggalkannya seperti ini. Edmond sendiri juga merasa bersalah kepada Tristan dan Seina, dia sudah menuduh Seina yang tidak-tidak, padahal cucunya yang br*ngsek. Tok Tok "Masuk!" Asisten pribadi Tristan masuk ke dalam, kini Tristan tidak memperkeja