Tatapan Shuhua terkunci pada sosok yang mendekati Galaxy, membuatnya menghentikan Langkah dan melihat sejenak adegan itu. Oke, itu Aleah membawa bunga padanya dengan senyuman yang manis. Lalu ada seorang pria dibelakangnya juga; yang Shuhua tidak tau siapa dia. Namun terlihat pria itu berbisik pada Galaxy, sampai akhirnya sosok itu mengangguk. Setelahnya, Aleah memeluk Galaxy, berbicara sebentar sebelum akhirnya menerima bunga yang diberikan si gadis blasteran itu. “Ci, kenapa kamu masih di sini? Katanya mau nyemperin Galaxy duluan?” tanya Akila yang baru saja menemani sang suami bicara dengan rekan bisnisnya, dan Aurora? dia sedang ke toilet. “Ayok.” Akila menarik tangan Shuhua, tepat saat Aleah sudah tidak ada. Hal yang membuat Shuhua lega adalah bukan hanya Aleah yang datang dan mem