“Berfikir lalu mencari tahu kemana hati melangkah” -Author- *** Author P.O.V Hari sudah mulai sore. Saatnya bagi Juan untuk mengemasi peralatannya yang ada di atas meja. Dia sudah berjanji pada Jesi untuk tidak lembur dan akan cepat pulang lalu beristirahat. Juan membuka ponselnya, dan nampak foto Jesi terpajang sangat cantik sebagai walpaper di ponsel Juan. “Hemm, masih ada dua hari lagi untuk aku tahan rasa rindu ini,” gumam Juan seorang diri. Juan sadar akan perjanjiannya dengan Jesi untuk tidak menghubunginya selama 3 hari. Hal itu membuat Juan sepanjang hari nampak frustasi. “Lebih baik aku segera pulang dan tidur,” imbuhnya lagi lalu melesat pergi. . Disisi lain, Jesi dan Mamanya, sedang dalam perjalanan pulang dari tempat kerja. Ya setelah Jesi pulang dari apartemen Juan

