Dahulu kala, ada sepasang kekasih di sebuah desa. Sang jejaka adalah seorang putra pemilik perkebunan terkaya di desa tersebut, sedangkan kekasihnya adalah sang bunga desa yang dikagumi banyak pemuda. Mereka menjadi pasangan idaman bagi hampir semua muda mudi di kampung itu. Kisah cinta mereka sudah menjadi rahasia untuk semua dan semua orang hanya tinggal menunggu akad nikah mereka saja. Mereka berdua bagaikan panci dan tutupnya, bagaikan lebah dan bunga, bagaikan Paus dan Remora, tak terpisahkan, kemana-kemana selalu bersama. Tak ada satu pun yang menduga bahwa kisah mereka berdua tak akan berakhir bahagia. Jauh sebelum sepasang kekasih itu menginjak remaja, suatu ketika, Ayah dari sang Jejaka, pemilik perkebunan, pernah mengalami sakit parah yang hampir merenggut nyawanya. Karena m