"Rita, berikan tasmu kepada bapak." ujar Pak Jono. Rita mengangguk dan langsung menyerahkan tasnya yang ingin dirazia oleh Pak Jono. "Bagus, kamu nggak bawa barang aneh-aneh selain buku," kata Pak Jono mengapresiasi saat ia tidak menemukan barang lain melainkan buku, "yang kayak gini wajib di contoh ya, anak-anak!" "Iyaaaa, Pak." "Sekarang giliran kamu, Seno. Berikan tasmu." Dengan gentle, Seno memberikan tasnya kepada Pak Jono. "Hm, Seno juga wajib di contoh ya anak-anak. Dia sama seperti Rita nggak bawa barang aneh-aneh ke sekolah." Rita bernapas lega. Ternyata Pak Jono tidak melihat pouch make up Rita. Akan tetapi, ketenangan mereka tidak berlangsung lama saat mereka mendengar Pak Jono kembali membuka suara. "Apaan ini?" kata Pak Jono sembari mengeluarkan pouch berwarna pink dari

