Rexa frustrasi karena Keysha tidak mau bicara dengannya. Keysha juga selalu menghindar saat Rexa mendekatinya. Ia pusing sekali, rasanya Rexa ingin mabok Baygon tapi takut mati. "Lo kenapa dah muter-muter kayak es puter?" tanya Alex heran. Sejak tadi, Rexa mengelilingi kelas sembari memegang kepalanya. Sepertinya ia banyak beban pikiran. "Gue bingung kenapa sikap Keysha berubah sama gue. Gue nggak bisa diginiin!" "Lo ada salah sama dia kali?" kata Tomi. "Salah apaan? Tiap hari gue selalu ke kelas dia, ngajak dia ngobrol tapi nggak pernah direspon." "Ya itu salahnya. Dia keganggu sama kehadiran lo. Seharusnya lo itu mundur guoblok. MUNDUR ALUN-ALUN!" Zion menyahut dari belakang kelas. Ia menekankan kata-kata terakhirnya. Zion kesal kepada Rexa karena mengganggunya bermain FF. "Apa si

