"Perbuatan baik dan buruk, akan selalu kembali pada diri sendiri, sehingga terkadang, kita merasa de ja vu dengan suatu kejadian yang terasa familiar seolah pernah terjadi, padahal sebenarnya tidak." _ Ana Khairunnisa _ Aku dilarikan ke rumah sakit. Itu cukup memalukan, apalagi Mantan pacarku, yang membawaku ke sana, bukan suamiku. Aku juga tidak ingin terlihat menyedihkan di mata Ronald, tetapi tidak ada yang bisa aku mintai tolong selain dia, sehingga mau tidak mau, aku harus menunjukkan sisi menyedihkanku ini. Mungkin, dia akan menertawaiku karena terlibat dengan lelaki yang salah. Akan tetapi, tidak ada yang bisa dilakukan. Bukan saatnya untuk gengsi atau semacamnya. Ini darurat, meskipun mungkin, ini hanya alasanku untuk bisa melarikan diri tanpa harus melakukannya sendiri. Sungguh,

