Episode 25 #Kasandra Perasaan yang salah "Kau terlambat 4 jam Luiz. Seharusnya kau tidak datang jika sudah sangat siang seperti ini." omel Leon. "Aku tidak punya jadwal pagi dan kita tidak punya janji temu. Jadi apa salahnya jika aku datang terlambat?" ujar Luiz cuek. Leon mendengus. "Sebenarnya apa yang terjadi? Dimana Kasandra? Ku dengar dia sakit." "Khawatirkan saja Raisa. Dia lebih membutuhkan perhatianmu." jawab Luiz. "Kau benar-benar tidak menyukai Raisa lagi? Bukankah kau sangat cemburu saat Raisa lebih memilihku?" tanya Leon heran. "Entahlah apa itu cemburu atau cuma perasaan tidak rela. Yang pasti, mulai sekarang, aku tidak ingin menyia-nyiakan waktu untuk orang yang tidak mencintaiku." Leon melongo. "Benarkah ini Luiz yang ku kenal? Sejak kapan kau jadi dewasa?" "Sudahl