"Ada masa lalu yang menyenangkan untuk dikenang, ada pula yang tidak. Apapun itu, masa lalu adalah bagian dari perkembangan diri dan bukti bahwa hidup tidak pernah mudah. Jangan menjadikannya alasan untuk menyerah. Sebaliknya, membuat masa lalu yang indah atau menyedihkan sebagai motivasi untuk menjadi lebih baik di masa depan adalah satu-satunya cara untuk mendewasakan diri sendiri." John dan kelompoknya sedang duduk berkumpul di rumah kecil yang mereka pilih sebagai tempat tinggal untuk malam ini. Mereka tidak bisa meneruskan perjalanan. Karena hari sudah gelap, tidak ada penerangan dan zombie menjadi lebih aktif di malam hari, gerimis juga sudah mulai turun. Langit memang sudah gelap gulita sejak beberapa jam yang lalu dan Kit menyadarinya. Sebagai seseorang yang lama tinggal di hutan,

