Elora menghapus keringat halus yang muncul di kening Satria. Setelah mereka sampai ke rumah sakit, Satria langsung dibawa ke IGD untuk ditangani. Untung saja mereka bisa cepat membawa Satria, jika tidak mungkin bisa fatal akibatnya. “Diagnosa sementara mungkin terjadi pembengkakan pembuluh di kepala, penyebabnya bisa macam-macam. Kami harus melakukan test darah, CT Scan dan pungsi lumbal untuk mengetahui penyebabnya.” Ucapan dokter terngiang-ngiang di telinga Elora, apakah karena kejadian beberapa hari ini membuat tekanan yang cukup besar untuk Satria sehingga ia menjadi sakit. Setiap manusia memiliki batasannya sendiri, ternyata seorang Satria yang tampak kuat dan tangguh untuk urusan pekerjaan, memiliki kelemahan dalam urusan perasaan. Satria mengerang sesaat sebelum ia memiringka

