Putri sangat antusias untuk segera pergi ke tempat pertama kali dirinya bertemu dengan Dhav, dia terlihat sangat bahagia bersiap-siap untuk segera pergi ke sana. “Sudah siap Sayang?” tanya Dhav melihat Putri menghampiri dirinya yang sedang main ponsel di teras sambil menunggu Putri. “Sudah Sayang, yuk pergi, aku sudah tidak sabar mau ketemu sama mereka,” sahut Putri bersemangat. “Ayuk,” respons Dhav dan bangkit dari duduknya. Putri segera menggandeng tangan Dhav, dan mereka berdua masuk ke dalam mobil yang sudah di bukakan pintu oleh sopir mereka. . . . Sesampainya di sana, Putri sangat kaget melihat dekorasi tempat tinggalnya dulu penuh dengan permen tangkai sebagai hiasan. “Ini Mas yang atur semua?” tanya Putri dengan mata berkaca-kaca. Dia kembali teringat pertemuan pertama kali

