Apa lagi ... kenapa pria ini masih menghentikanku juga padahal aku mau menutup kelas. Dengan terpaksa, Agni menghentikan langkah kemudian berbalik menatap Niko. "Ada apa, Pak?" "Anda bilang apa tadi ... tinggi hati? Maksud Anda, saya ini tinggi hati begitu? Bukannya seorang pendidik biasanya ramah dan sopan, juga ternyata setiap ucapannya?" Niko tidak pernah mendapatkan hinaan atau celaan dari siapa saja. Terang saja dia berang dengan perkataan Agni barusan. Sungguh, Agni terluka oleh ucapan Niko dikatakan sebagai seorang pendidik yang tidak ramah, tidak sopan, juga tidak tertata ucapannya. Jelas, dia tidak terima digunjing seperti itu. "Pak Niko. Saya hanya menyatakan yang sebenarnya saja. Saya tidak mungkin bicara tanpa dasar yang kuat. Seorang yang baik, tak mungkin akan sembarang