"Cinta itu ibarat api. Apakah itu akan menghangatkan hatimu atau membakar rumahmu, kamu tidak pernah tahu." ******** Lira masuk ke dalam restoran seorang diri, untuk makan siang, sembari menunggu seseorang yang akan menemuinya. Ketika tanpa sengaja kedua netranya melihat Papanya yang saat itu tengah makan siang bersama seorang wanita. Ya … wanita yang entah usianya berapa tahun, karena dandanannya terlihat full make up. Lira beranjak untuk menhampiri Papanya. “Papa,” panggil Lira basa-basi pada Papanya sambil melirik malas pada wanita yang datang bersama Papanya itu. “Sayang, kamu di sini juga.” Papa Lira segera berdiri untuk memeluk putrinya. “Dia ?” tanya Lira tidak ingin basa-basi. “Oh, dia Dina, asisten Papa yang baru,” ucap Papa Lira memperkenalkan si wanita pada Lira putrinya.
Download by scanning the QR code to get countless free stories and daily updated books


