Setelah makan siang selesai mereka lanjut dengan menikmati dessert seraya bersenda gurau, saat-saat yang manis bagi keduanya. Baru saja Kanaya hendak beranjak berdiri mau merapikan semua yang ada di atas meja, dengan spontan Jay mengeluarkan kotak merah yang berisi cincin bertahtakan berlian. Mendapat cincin dari pria yang diam-diam mengisi hatinya , membuatnya tersipu malu dan menutup wajahnya dengan kedua telapak tangan. “ Kay…jadilah pacar gue, terima dan pakai cincin ini sebagai pertanda lo mau nerima gue, saling terikat dan berbagi satu dengan yang lainnya, gue mau lo dan gue menjadi kita dalam sebuah ikatan cinta. Saling mengasihi, setia dan jujur pada diri masing-masing. Hmm…” ucap Jay sembari menatap sang sopir dengan tatapan memohon. “Izinkan gue pasang cincin ini sebagai ikat

